29 Nakes Kota Blitar Yang Masuk Dalam Kelompok Lansia Akan Menerima Vaksin Covid-19 Sabtu 13 Februari 2021.

Keterangan Gambar : Didik Jumianto-Kabid Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit, Dinas Kesehata Kota Blitar mengatakan kelompok lansia dalam vaksinasi tahap pertama ini masih diprioritaskan untuk tenaga kesehatan (nakes)


indonesiapersada.id I KOTA BLITAR - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah memberi persetujuan penyuntikan vaksin Covid-19 bagi kelompok lanjut usia (lansia). Pemerintah Kota Blitar pun sudah melakukan pendataan dan siap melaksanakan vaksinasi kepada kelompok lansia. 

Didik Jumianto-Kabid Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit, Dinas Kesehata Kota Blitar mengatakan kelompok lansia dalam vaksinasi tahap pertama ini masih diprioritaskan untuk tenaga kesehatan (nakes). Yang mama susuai data sementara, terdapat 29 nakes lansia yang usianya lebih dari 59 tahun. Jumlah itu masih bisa bertambah karena pendataan masih terus dilakukan. Menurut Didik selain BPOM, Kementrian Kesehatan RI juga telah mengumumkan dan memperbolehkan penggunaan vaksin Covid-19 bagi nakes lansia. Rencananya, pelaksanaan vaksinasi di Kota Blitar akan dilaksanakan Sabtu, 13 Februari. Didik memastikan proses penyuntikan vaksin terhadap nakes lansia itu tidak jauh beda dengan sebelumnya. 

“Prosesnya sama saja, harus melalui beberapa tahapan, seperti verifikasi, screening, penyuntikan vaksin dan pemantauan” jelas Didik.

Sementara disinggung terkait cakupan vaksinasi, Didik mengatakan dari target 2.744 nakes, vaksin Covid-19 sudah diberikan ke 2.369 nakes. Pihaknya juga membenarkan 100 lebih nakes harus ditunda pelaksanaan vaksinnya, karena kondisi kesehatannya tidak memungkinkan. (Kir)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.