
Keterangan Gambar : Home care, layanan pemeriksaan kesehatan bagi lansia dengan mendatangi ke rumah warga, adalah salah satu layanan Universal Health Coverage (UHC) sebagai bagian dari program prioritas Tabalong Pasti Sehat dari pasangan Bupati Noor Rifani dan Wakil Bupati Taufani Alkaf.* (foto: dok. suara tabalong)
RP 48 M JAMINAN 100 PERSEN IURAN BPJS KESEHATAN WARGA MISKIN KABUPATEN TABALONG
Kontributor: Reporter Fahmi Riadi – LPPL Radio Suara Tabalong FM Kalimantan Selatan, Editor: Rita Zoelkarnaen
Tabalong, Kalimantan Selatan – indonesiapersada.id: Pemerintah Kabupaten Tabalong mengelontorkan dana jaminan kesehatan bagi warganya yang miskin dan kurang sebesar Rp 48 M melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2026. Angka ini lebih besar dibandingkan anggaran tahun sebelumnya yang hanya sejumlah Rp 45 M.
Mengutip laporan Reporter Fahmi Riadi dalam Siaran Berita Serentak Persatuan Radio TV Publik Daerah Seluruh Indonesia (INDONESIAPERSADA.ID) dalam Program Berita Indonesia Live (BILIVE) edisi Kamis, 22 Januari 2026. Anggaran ini akan dimanfaatkan untuk membayar iuran kesehatan warga melalui program Universal Health Coverage (UHC).
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong, H. Husin Ansari menjelaskan, iuran BPJS yang ditanggung oleh pemerintah adalah jenis Penerima Bantuan Iuran (PBI) yang diperuntukkan bagi masyarakat miskin dan tidak mampu.
“Kalau secara anggaran kami sudah menyiapkan anggaran untuk pembayaran iuran BPJS ini di angka Rp 48 M. Jadi ini nanti kalau kurang lagi akan kita tambahkan lagi. Dan Alhamdulillah menjadi program prioritas dari Pak Bupati dan Pak Wakil Bupati,” terang Husin.
Berkat komitmen kuat terhadap jaminan kesehatan 100% bagi warganya, Kabupaten Tabalong menjadi salah satu kabupaten yang telah mencapai UHC. Program UHC adalah bagian dari program prioritas Tabalong Pasti Sehat dari pasangan Bupati Noor Rifani dan Wakil Bupati Taufani Alkaf.* (fahmi)
_rev1.jpg)


Facebook Comments